SERANG|INTIP24News.com– Polda Banten melalui Bidpropam menggelar panen jagung di Link. Cibetik, Kelurahan Pengampelan, Kecamatan Walantaka, Kota Serang, Selasa (4/11/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari dukungan terhadap program Ketahanan Pangan Nasional.
Wakapolda Banten Brigjen Pol Hendra Wirawan yang hadir dalam kegiatan tersebut mengatakan, panen jagung ini menjadi wujud nyata komitmen Polda Banten dalam mendukung swasembada pangan sebagaimana program Asta Cita Presiden RI.
“Selain menjaga kamtibmas, Polri juga berperan aktif mendukung pembangunan nasional, termasuk sektor pangan,” ujarnya.
Saat ini, pengelolaan lahan jagung di wilayah hukum Polda Banten mencapai 3.388 hektar dengan realisasi tanam 84,39 persen. Hasil panen yang disalurkan ke Bulog Banten bahkan melampaui target, mencapai 2.540 ton atau 127 persen dari rencana awal.
Kabid Propam Polda Banten Kombes Pol Murwoto menambahkan, panen perdana di lahan seluas 1 hektar menghasilkan sekitar 5 ton jagung yang disalurkan ke Bulog Serang. Kegiatan ini juga melibatkan kelompok tani setempat dan akan dilanjutkan di jajaran Polres.
Wakapolda berharap semangat ketahanan pangan terus dikembangkan di seluruh satuan kerja Polda Banten. “Mari kita wujudkan Banten yang tangguh, produktif, dan sejahtera,” tutupnya.
































