BANDUNG | INTIP24 News – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan penggeledahan rumah kediaman mantan mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, terkait kasus dugaan korupsi yang terjadi di lingkungan Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten (BJB).
Ketua KPK Setyo Budiyanto menyampaikan, penggeledahan rumah Ridwan Kamil itu berlangsung di Bandung, Jawa Barat, Senin (10/3/3025) hari ini.
“Betul (penggeledahan) terkait perkara BJB,” tutur Setyo kepada wartawan
Wakil ketua KPK Fitroh Rohcahyanto turut membenarkan adanya operasi penggeledahan di rumah Ridwan Kamil itu.
“Betul (penggeledahan),” ujar Fitroh.
Sejauh ini, dia belum mengulas detail atas penggeledahan rumah Ridwan Kamil itu. Penyidik sendiri masih melakukan prosesnya di Bandung, Jawa Barat.
“Belum update, mungkin masih berlangsung,” ungkap Fitroh.
Sekitar pukul 19.00 WIB, sejumlah orang dari dalam rumah memberikan secarik kertas berisi tiga poin penyataan resmi Ridwan Kamil. Poin ketiga tersebut yakni:
Bahwa benar kami datangi oleh tim KPK terkait perkara di BJB
Tim KPK telah menunjukkan surat tugas resmi, dan kami selaku warga negara yang baik sangat kooperatif dan sepenuhnya mendukung / membantu tim KPK secara profesional
Hal-hal terkait lainnya kami tidak bisa mendahului tim KPK dalam memberikan keterangan, silahkan insan bertanya langsung kepada tim KPK.
Terkonfirmasi sebelumnya, tim penyidik KPK melakukan penggeledahan di Bandung untuk mencari bukti terkait kasus dugaan korupsi dana iklan Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten (Bank BJB). Salah satu yang digeledah adalah rumah mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.
Juru Bicara KPK Tessa Mahardika Sugiarto membenarkan terkait penggeledahan di Bandung.
Kendati demikian, ia belum bisa menjelaskan secara lebih terperinci karena penggeledahan masih berlangsung.