Mesuji, intip24news.com – Bupati Mesuji Elfianah didampingi oleh Kepala Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan (Koperindag) Kabupaten Mesuji Sunardi Sukau membuka kegiatan pasar murah dalam rangka Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) Ramadhan dan Idul Fitri 1446 H. Kegiatan tersebut digelar di aula Kantor Desa Tanjung Menang, Kecamatan Mesuji Timur, Kabupaten Mesuji, Senin (10/03/25).
Elfianah mengatakan bahwa kegiatan tersebut dilakukan karena pada bulan suci ramadan dan menjelang Idul Fitri 1446 H kebutuhan masyarakat akan cenderung meningkat.
“Hal ini sering kali sering berdampak pada naiknya harga-harga bahan pokok di pasaran, yang tentu dapat memberatkan masyarakat terutama bagi mereka yang kurang mampu,” ungkap Elfianah.
“Oleh karna itu, Pemerintah Kabupaten Mesuji menyelenggarakan pasar murah setiap tahun sebagai upaya membantu masyarakat memperoleh kebutuhan pokok dengan harga yang lebih terjangkau. Inilah bentuk kepedulian kita terhadap masyarakat Kabupaten Mesuji agar masyarakat bisa memenuhi kebutuhan sehari hari di bulan suci ramadan dan menjelang Idul Fitri 1446 H,” lanjutnya.
“Kami juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah berkoordinasi dalam penyelenggaraan pasar murah ini, baik dari unsur pemerintahan, swasta maupun para pelaku usaha,” ucapnya.
Elfianah juga menyampaikan bahwa dengan bersinergi dan kolaborasi yang terjalin akan menjadi bukti bahwa kebersamaan bisa memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat.
“Kami berharap kepada masyarakat untuk bisa memanfaatkan pasar murah ini dengan sebaik-baiknya. Semoga kegiatan ini bisa membawa berkah bagi masyarakat semua,” harapnya.
Pemerintah Kabupaten Mesuji memberikan subsidi pada komoditas bahan pokok yang di jual. Besaran subsidi yang di berikan dalam pelaksanaan operasi pasar (pasar murah) yakni untuk minyak goreng per liter seharga 5000 rupiah, gula pasir perkilo gram 5000 rupiah, tepung terigu perkilo gram 5000 rupiah dan untuk telur ayam perkarper 10.000 rupiah.
Hal senada juga di sampaikan oleh Sunardi Sukau melalui pasar murah ini, kami berharap dapat meringankan beban masyarakat serta memastikan ketersediaan bahan kebutuhan pokok dengan harga yang stabil.
Kegiatan ini juga merupakan bentuk kepedulian dan komitmen pemerintah dalam menjaga kesejahteraan masyarakat, khususnya dalam menghadapi hari besar Keagamaan Nasional.
“Pasar murah ini akan kita gelar diseluruh Kecamatan yang ada di Kabupaten Mesuji. Pada hari ini kita mulai dari Desa Tanjung Menang, tanggal 11 Maret 2025 di Balai Desa Budiaji Kecamatan Simpang Pematang, tanggal 13 Maret 2025 di Balai Desa Margobakti Kecamatan Way Serdang dan hari Jumat 14 Maret 2025 Desa Berabasan Kecamatan Tanjung Raya Kabupaten Mesuji,” jelas Sunardi.(4D3N)